Kerennya, Kereta Ini Disulap Jadi Museum dengan Sentuhan Seni Luar Biasa!

Buat tanker alias anak kereta, gimana sih pemandangan kereta yang tiap hari kamu lihat? Penuh sesak dengan orang pastinya. Boro-boro sempet lihat kanan kiri, dapet tenpat yang cukup leluasa untuk bergerak di kereta aja udah bersyukur banget ya. Keadaan kayak gini sama sekali nggak berlaku nih di Perancis. Salah satu komunitas kesenian di Perancis bekerja sama dengan perusahaan kereta nasional mengubah sebuah kereta komuter bak museum dengan sentuhan seni yang luar biasa menakjubkan. Namanya juga kota dengan banyak museum seni terkenal, wajar aja ya kalau Perancis ingin menerapkan seni di berbagai fasilitas umumnya.

Berada dalam kereta keren ini nggak akan membuat kamu merasa ada di dalam kereta, gimana nggak kereta ini penuh dengan berbagai sentuhan impresionisme seperti yang banyak ditemukan dalam arsitektur Versaille dan lukisan dari Musée d’Orsay. Nah, pasti kamu udah penasaran banget nih gimana sih bentuk kereta keren ini? Langsung aja kita lihat berikut ini ya.

Nah, ini dia tempat duduk bagian atas kereta keren ini. Kelihatan kan kalau kereta ini bener-bener nggak biasa. PErjalanan bakal terasa cepat dan nggak membosankan saking kagumnya dengan desain interior bagian dalam kereta unik ini.

Ini adalah bagian belakang gerbong kereta. Bagus banget ya. Kebayang nggak sih kalau kereta sebagus ini ada di Indonesia? Hmmm sepertinya bakal jadi kereta wisata yang butuh banyak satpam supaya nggak dirusak ya.

Bagian atapnya juga dapet sentuhan impresionis nih. Lukisan atas model gini bakal bikin kamu pegel karena ngga akan berenti natap keindahannya.

Bagian tangganya aja bikin kita berasa nggak ada di dalam kereta ya tapi di dalam sebuah museum.

Tebak ini apa? Yap ini adalah bagian kamar mandinya. Super bagus dan nyeni banget.

Bahkan bagian yang sepertinya nggak kelihatan sama orang pun, tetap aja dibuat seindah ini.

Bagian pintu pemisah antar gerbong yang nggak kalah keren nih.

Gambar Hari Ini:

Anak Kecil Nonton Dora