Bayi-Bayi Lucu Hewan Primata yang Hampir Punah, Harus Lihat!

Ada yang sudah pernah jalan-jalan ke pusat perlindungan primata? Atau menjelajah hutan untuk bisa lihat berbagai hewan langsung di habitatnya dan dengan koloninya? Bayi hewan apa yang sering kamu lihat? Kalau buat yang di rumah aja sih, paling seringnya lihat anak ayam atau anak ikan peliharaan ya. Ngomongin soal bayi hewan, seorang fotografer bernama Nick mengabadikan beberapa bayi hewan primata yang dilindungi karena hampir punah dan ternyata bayi-bayi hewan ini super lucu loh guys.

Nick yang juga bekerja di pusat perlindungan primata ini punya tujuan dalam mengabadikan paa hewan lucu ini. Tujuannya adalah menyadarkan kita semua bahwa ternyata masih banyak banget hewan-hewan di luar sana yang butuh perlindungan dari tangan-tangan usil. Foto-foto di bawah ini akan menyajikan beberapa gambar bayi-bayi hewan primata yang sudah langka dan sedang dilindungi. Kita tengok gambarnya berikut ini.

Primata berjenis douc-langur ini bernama Beni. Bayi primata berekor merah asal Vietnam ini terpisah dari induknya sehingga membutuhkan perlindungan dari para tim penyelamat. Meskipun pemalu, tapi lama kelamaan bisa bersahabat juga kok. Lucu banget ya.

Kalau yang ini berjenis Delacour’s Langur, seekor primata endemik yang hanya bisa kita temui di hutan Vietnam. Primata ini menjadi salah satu yang hampir punah, kasian ya padahal ini lucu banget. Populasinya diperkirakan hanya 250 ekor saja di seluruh dunia dan seluruhnya hidup di Vietnam. Bayi primata ini lahir dengan warna orange tapi setelah dewasa bulu-bulunya akan berubah menjadi hitam dengan pola putih di leher hingga kepala. Makanya hewan ini dinamakan “White-shorts langur”.

Tristan, namanya. Bayi primata ini bisa dibilang sudah mulai jarang ditemui dan terancam kepunahan. Alasannya, orang-orang banyak yang memburu si imut satu ini untuk dijadikan peliharaan karena primata ini terlalu imut dan lucu. Padahal sebenarnya justru kita harus hati-hati nih sama primata berjenis loris ini, karena ternyata doi adalah satu-satunya jenis primata yang bercun di muka bumi ini. Hiiiy.

Masih dari jenis douc langur, bayi primata lucu ini bernama Omo. Sedihnya, doi ini termasuk 25 primata paling dilindungi versi IUCN karena populasinya semakin berkurang akibat habitatnya yang terus dirusak. Kasian banget kan?

Gambar Hari Ini:

Batubara