Anjing Lucu Ini Punya Gaya ‘Rambut’ Berbeda Setiap Hari

Ternyata menata rambut bukan hanya dilakukan para wanita saja loh. Kuma, seekor anjing betina dari Jepang ini ternyata juga memiliki gaya rambut lucu dan pasti menyaingi para fashionista di berbagai belahan dunia. Kuma juga memiliki akun sosial media sendiri dan sudah memiliki pengikut sekitar 25ribu orang! Wah, keren ya.
Kuma ini adalah seekor anjing peranakan Shih Tzu dan Pekingese yang memang memiliki ciri bulu lebat menyerupai rambut di kepalanya sehigga bisa ditata. Pemilik Kuma, Yuki mengatakan kalau dialah ide dibalik gaya rambut Kuma selama ini. Dia sendiri yang menata rambut Kuma dengan berbagai model dan inspirasinya banyak didapatkan dari internet. Disaat anjing-anjing lain sibuk dengan makanannya, si cantik ini malah sibuk dengan jepit dan roll rambut. Penasaran kan gimana hasil tangan apik Yuki menata ‘rambut’ anjing kesanyangannya? Kita liat gambarnya yuk!

Aw, lucunya. Kalau para cewek-cewek disana butuh pita super besar untuk mempermanis penampilannya, Kuma cuma butuh bulu di kepalanya aja tuh. Hasilnya, dia keliatan lebih imut dan manis.

Dua gulungan rambut di atas kepala ini, mungkin nggak cocok untuk semua cewek tapi giliran diaplikasi ke Kuma malah lucu banget.

Gaya ala cheerleaders ini ternyata juga cocok ya digunakan si anjing manis satu ini.

Siapa yang bisa tahan sama kelucuannya? Yuki ini meskipun sering menata rambut Kuma sedemikian rupa tapi tetap dengan rajin merawat bulu-bulu Kuma supaya nggak rontok dan tetap halus. Wah, beneran udah kayak rambut manusia aja ya.

Gaya simple digerai dengan dua buah jepitan sebagai pemanis ini bener-bener cocok buat dipake jalan-jalan. Jadi keliatan kayak model video klip nggak sih?

Siapa bilang gaya kepang dua ini cuma milik anak-anak, buat seekor anjing yang beranjak dewasa juga bisa kok. Lucu dan keliatan fashionable ya.

Sepertinya Yuki emang punya berbagai aksesoris lucu nih buat melengkapi penampilan Kuma. Nggak cuma jepitan, berbagai kunciran, headpieces, pita, dan tpi juga khusus dibeli untuk mepercantik anjing lucu nan menggemaskan ini.

Gambar Hari Ini:

Ilustrasi Jepang